Cyber Katrox Weblog

Informasi dan Review seputar Internet, Produk, Teknologi, Bisnis Online, SEO, Otomotif dan Blogging

12 Januari 2009

Sisi Lain Wajah Perkotaan

Sudah menjadi rahasia umum, bahwa rusaknya tata ruang kota akibat berbagai faktor. Faktor yang sering dihadapi di lingkungan perkotaan diantaranya adalah masalah sampah, baik itu sampah industri, sampah rumah tangga dan yang tak kalah penting adalah masalah sampah visual.

Dibawah ini ada tiga contoh gambar yang termasuk sampah visual.

Spanduk dan poster yang bikin semrawut


Pasca pemilihan calon legislatif (caleg) kawasan perkotaan dibanjiri banyak spanduk dan poster. Semrawutnya spanduk dan poster kampanye yang tidak beraturan menjadi persoalan besar bagi tata ruang kota. Hal tersebut sangat mengganggu pemandangan dan merusak keindahan kota.


Poster-poster yang bikin kotor.

Beberapa poster yang ditempel tidak pada tempatnya seperti pada tiang listrik, tembok atau setiap ruang kosong yang menjadi “obyek” pemasangan poster, akan membuat kotor. Hal tersebut juga akan merusak pemandangan dan keindahan kota.

Poster-poster yang ditempel sembarangan.

Penempelan poster-poster yang tidak mengenal tempat. Mungkin disebabkan karena kurangnya sarana untuk promosi sehingga banyak poster-poster yang dipasang di sembarang tempat, seperti dibawah jembatan penyebrangan.

Dari contoh-contoh sampah visual diatas, saya berharap kepada Pemerintah Kota (Pemkot) atau dinas terkait untuk :
  • Menertibkan spanduk dan poster yang dipasang di luar tempat yang disediakan.
  • Penataan secara konkret dan menetapkan zona-zona bebas spanduk, poster dan sejenisnya di beberapa daerah tertentu, untuk menjaga ketertiban dan keindahan kota
  • Menambah tempat pemasangan spanduk dan poster di lokasi yang ditentukan oleh Pemkot

Jika semua aspek tersebut dilaksanakan dengan baik, maka kerusakan lingkungan perkotaan setidaknya akan berkurang, bahkan dapat tercipta suatu lingkungan yang baik, bersih dan sehat.

Kontes ini dipersembahkan oleh Antown bekerjasama dengan Luphobia sebagai sponsor.

6 komentar:

  1. hee emang kok jiwanya kebayakan ga bisa menghargai kebersihan

    BalasHapus
  2. Regulasinya gimana yah biar tertib. Apa di tiang2 listrik dipasang aliran listrik aja biar orang gak sembarangan nempel2 :D

    Nice pic sob

    BalasHapus
  3. makasih comment dan ucapannya.Sukses selalu ya

    BalasHapus
  4. Jika ada zona atau kawasan khusus untuk tempat memasang dan menempel poster itu tempatnya biasanya dimana saja dan seperti apa? Soalnya saya jarang liat ada tempat khusus pemasangan poster. Bisa beri tahu?

    BalasHapus
  5. wajah negara qt semakin suram ya...

    BalasHapus
  6. weh... wah... kayaknya inti dari masalah ini adalah hukum yang semakin semerawut.

    BalasHapus

Silahkan beri komentar dengan bijak dan jangan membuat SPAM